Ya, Anda ngga salah baca. Katalog satua Bali yang terlengkap dan terbesar di dunia sudah tersedia. Katalog ini menjadi basis data bagi seluruh satua (cerita rakyat) yang ada di Bali sampai dengan saat ini. Hebatnya lagi semua kumpulan satua Bali ini langsung dapat dibaca setiap saat, dimana saja dan kapan saja, selama ada jaringan internet tentunya. Tidak hanya itu saja, database katalog terus menerus dikembangkan rekan-rekan Komunitas Wikimedia Denpasar. Harapannya, katalog ini tidak hanya menjadi basis data terlengkap tetapi juga basis data penelitian bersama dengan mengajak serta rekan-rekan lainnya untuk mengkaji keberlangsungan satua Bali. Penelitian-penelitian yang sudah ada pun tidak lupa dicantumkan dalam artikel terkait. Akan lebih mudah jika kemudian mau sumbang saran dan tulisan di Wikipedia Bahasa Bali yang berdiri dari Oktober 2019 ini. Sampai saat ini saja, bulan April 2022, sudah terdapat tidak kurang dari 204 satua dalam katalog ini. Katalog ini menggunakan platform
Admin Wikipedia dan WikiPustaka Basa Bali serta sedang belajar bahasa Bali. Saat ini sedang memperjuangkan bahasa Bali digunakan secara luas di dunia digital.